Monday, March 14, 2011

Ternyata Wanita Takut Kelaminnya Terlihat Aneh




INILAH.COM – Hampir setengah wanita Australia mengatakan ingin melakukan operasi kosmetik kelamin. Studi mengungkap wanita-wanita ini merasa risih saat pasangannya melihat kelaminnya.



Studi pada 800 wanita mengungkap bahwa 75% wanita tak ingin pasangannya melihat alat kelamin mereka saat melakukan seks. Seperti dikutip dari philippinetimes, wanita-wanita ini takut bagian tubuh itu membuat pasangan tak bergairah.



Sebanyak 47% sangat memperhatikan penampilan mereka, bahkan mereka mempertimbangkan melakukan operasi ‘peremajaan’ vagina, seperti operasi labiopasty. Studi ini dilakukan pada wanita berusia 18-80 tahun.



Dalam studi terungkap tingkat kegelisahan yang tinggi pada kelamin membuat wanita sulit merasa rileks saat berada di kamar. Setengah dari kelompok wanita, rata-rata usia 34 mengkhawatirkan pasangan mereka merasa ‘jijik’ saat melihat dan mencium alat kelamin.



Sementara, satu dari empat merasa takut, ukuran atau tampilan kelamin mereka tak menarik. Studi pertama di Australia ini merupakan bagian dari studi psikolog dan seksolog klinis Frances D’Arcy-tehan yang sedang menyelesaikan gelar doktor di University of Sydney.



Penelitian menyebut gambaran negatif kelamin memiliki dampak psikologis kritis terhadap kesehatan wanita. Banyak wanita melaporkan kelamin mereka tak tampak seperti yang ada di internet. Responden juga melaporkan tak melakukan seks oral karena vagina tak terlihat ‘normal’.